Kostum Olahraga Nyaman Tapi tetap Syar’i, Begini Tips Outfitnya

Ilustrasi Kostum Olahraga Syar'i
Ilustrasi Kostum Olahraga Syar'i

SEMANGATISLAM.ID – Olahraga merupakan bagian kebutuhan tubuh kita sebagai manusia. Olahraga memberikan manfaat seperti menyehatkan badan kita dan memperkuat daya tahan tubuh kita sehingga tidak mudah diserang penyakit.

Olahraga menjadi sangat penting karena di cuaca yang tidak menentu membuat tubuh kita lebih rentan diserang oleh penyakit.

Olahraga saat ini terdapat beberapa macam. Ada yang menggunakan alat seperti bola, raket, dan lain sebagainya. Ada juga yang hanya mengandalkan fisik seperti lari dan berjalan kaki.

Contoh atlet nasional yang berhasil berprestasi tanpa harus membuka aurat adalah Muhammad Ahsan.

Pebulutangkis ganda putra Indonesia itu berhasil menduduki peringkat kedua dalam rangking dunia tanpa harus membuka aurat nya dilapangan.

Kemudian ada pemain voli asal Indonesia Megawati yang saat ini bermain di Korea Selatan tampil beda dengan hijab yang dia kenakan ketika bertanding.

Pada ulasan kali ini semagatislam mencoba merangkum kostum atau outfit yang kita gunakan dalam berolahraga agar dalam kita berolahraga kita tidak sekedar nyaman, tetapi juga sesuai dengan syari’at.

Beberapa kriteria agar kita dalam berolahraga tetap sesuai syari’at diantaranya:

Pertama harus menutupi aurat. Kriteria ini tidak dapat diganggu gugat. Meski terdapat beberapa perbedaan mengenai batasan aurat, kita sebagai seorang muslim harus menyesuaikan agar pakaian yang kita gunakan tidak membuka aurat kita.

Sebagai contoh, kita dalam bermain sepak bola, sering menggunakan celana yang pendek. Oleh karena itu bisa kita tambah menggunakan kaos kaki yang panjang atau menggunakan legging agar bisa menutupi aurat kita ketika berolahraga.

Kedua usahakan kainnya tidak tipis. Bukan berarti kain yang tebal tidak nyaman di gunakan saat olahraga. Karena kain yang tipis cenderung transparan sehingga jika terkena keringat akan menimbulkan efek transparan dan memperlihatkan aurat kita. Oleh karena itu pilihlah bahan yang tebal dan juga nyaman digunakan agar tidak menganggu mobilisasi kita dalam berolahraga

Ketika outfit kita saat berolahraga sudah menutupi aurat, kemudian tidak tipis, ketiga usahakan pakaian yang kita pakai itu longgar sehingga tidak menampakkan lekuk tubuh kita saat beolahraga.

Terakhir usahakan tidak menyerupai lawan jenis karena itu jelas dilarang oleh agama. Dalam sebuah Hadist dijelaskan bahwa “ Allah melaknat laki-laki yang menyerupai wanita, begitu pula wanita yang menyerupai laki-laki.” (HR. Ahmad no. 3151, 5:234, Shahih Bukhari).

Olahraga memang baik untuk kesehatan, tetapi saat berolahraga, hendaknya mengutamakan keselamatan. Karena  dalam berolahraga terkadang terjadi kecelakaan-kecelakaan yang tidak kita inginkan seperti keseleo, patah tulang dan lain sebagainya.