Tim Formatur Bergerak Cepat Demi Organisasi Alumni ISI Padang Panjang


Semangat Islam-Padangpanjang, 1 Agust 2021 Tim Formatur pembentukan organisasi alumni ISI Padang Panjang telah melakukan proses penyebaran infoemasi pemilihan ketua dan wakil ketua Keluarga Basar Alumni ISI Padang Panjang dengan meluncurkan player -playernya melalui media sosial.

Media-media sosial penuh dengan twibbon Saya Ikut Menyukseskan Pemilu Keluarga Besar Alumni ISI #kabaisi Padang Panjang, mulai dari Facebook, Instragram https://instagram.com/kabaisi?utm_medium=copy_link , Telgram serta Whatshap dari pelaku seni, pendidik seni, pemerhati seni yang kesemuanya adalah Alumni Institut Seni Indonesia Padang Panjang.

Link Twibbon :https://twb.nz/pemilualumniisipp

Dari informasi yang didapat dari Dedi Chaink selaku pendesain twibbon, telah di download lebih dari 2000 pengguna selama satu hari penyebaran. Dari jumlah bisa dikatakan cukup besar apresiasi dan dukungan para alumni terhadap proses pemilihan ini, kemungkian beberapa hari kedepan akan banyak lagi para alumni yang akan memakai twibbon ini di media sosial mereka, lanjut Caink.

Sampai saat ini telah berjalan penyebaran informasi Pemilu Raya oleh Tim Formatur pemilihan ketua dan wakil ketua umum Keluarga Besar Alumni ISI Pandangpanjang dengan waktu pendaftaran Bakal Calon tanggal 2 s/d 4 Agustus, seleksi administrasi pada tanggal 5 Agustus dan massa kompanye oleh calon yang dinyatakan lulus verifikasi oleh tim formatur pada tanggal 6 s/d 8 Agustus dilanjutkan pesta demokrasinya dilakukan pada tanggal 9 Agustus 2021.

Teknis pemilihan dilakukan melalui aplikasi google form nantinya oleh seluruh alumni ISI Pandangpanjang melalui satu pintu pada media Telegram, dan akan di kawal oleh tim formatur nantinya keabsahan suara dari pemilih yang benar benar alumni, dan kami sangat berterima kasih pada seluruh alumni yang mendukung proses ini tutur Adrial Ifradi yang merupakan Koordinator Tim Formatur.